Pelatihan CLUSTER 2022
Club of Statistician and Surveyor atau yang biasa disebut CLUSTER merupakan kelompok studi di bawah naungan Himpunan Mahasiswa S1 Statistika yang menyediakan jasa pengolahan, konsultasi, dan analisis data untuk mahasiswa Universitas Airlangga maupun pihak diluar Universitas Airlangga. Club of Statistician and Surveyor (CLUSTER) memiliki tujuan agar mahasiswa Statistika dapat menerapkan dan mengembangkan pemodelan ilmu statistika untuk menghasilkan output yang bermanfaat.
CLUSTER memiliki beberapa program kerja salah satunya adalah Pelatihan CLUSTER. Pelatihan CLUSTER diadakan setiap tahunnya dan terbagi menjadi dua yaitu, Pelatihan Internal dan Pelatihan Eksternal. Pelatihan Internal merupakan pelatihan yang dilakukan untuk mahasiswa internal CLUSTER yang terdiri dari sesi pemberian materi dan pengaplikasian materi sesuai dengan permasalahan yang diberikan oleh pemateri. Kegiatan ini memiliki tujuan untuk menambah pengetahuan statistika terutama untuk kepentingan jasa pengolahan data. Pelatihan Eksternal merupakan workshop simpel mengenai pengolahan data menggunakan software dengan menerapkan metode Statistika yang umum digunakan dalam penelitian. Kegiatan ini memiliki tujuan untuk meningkatkan dan menambah pengetahuan seputar ilmu statistika pada mahasiswa Statistika Universitas Airlangga maupun mahasiswa diluar Universitas Airlangga.
Pada tahun ini Pelatihan CLUSTER 2022 kembali diadakan dengan mengangkat tema “Adventure with Data Through Exploration, Visualization and Analysis to Get the Best Data Experience” yang dilaksanakan secara daring melalui Zoom Meeting pada tanggal 7 Mei 2022 dan 16 Juli 2022 untuk Pelatihan Internal dan 1 Oktober 2022 untuk Pelatihan Eksternal. Acara Pelatihan CLUSTER 2022 berjalan dengan lancar dengan agenda penyampaian materi, pengaplikasian secara langsung menggunakan software, serta games yang pastinya tak kalah serunya.
Dimulai dari Pelatihan Internal I dengan agenda penyampaian materi Uji Validitas disampaikan oleh Kak Antonio Nikolas mahasiswa S1-Statistika angkatan 2019 dan materi Uji Reabilitas disampaikan oleh Kak Ameliatul ‘Iffah mahasiswa S1-Statistika angkatan 2019. Kemudian pada Pelatihan Internal II berisi agenda penyampaian materi SEM-PLS disampaikan oleh Kak Netha Alifia mahasiswa S1-Statistika angkatan 2019 dan pengaplikasian secara langsung menggunakan software SEM-PLS. Kegiatan Pelatihan Eksternal berisi agenda penyampaian materi Pengenalan Dasar R disampaikan oleh Ibu Dita Amelia, S.Si., M.Si. selaku Dosen Program Studi S1-Statistika dan materi mengenai Pengaplikasian R disampaikan oleh Kak Christopher Andreas, S.Stat. selaku alumni dari Program Studi S1-Statistika angkatan 2018. Materi yang diberikan telah tersampaikan dengan baik dan diharapkan peserta dari Pelatihan CLUSTER 2022 mendapatkan manfaat dari pengetahuan yang telah diperoleh sehingga dapat diterapkan dengan baik.